banner 728x250

45 Warga Minut Dapat Bantuan Perbaikan Rumah dari Pemkab dan 7 Perusahan

  • Share
banner 468x60

MINUT, Suarakhatulistiwa – 45 Warga Kabupaten Minahasa Utara (Minut), menerima bantuan perbaikan rumah dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) dan tujuh perusahaan, Rabu (3/9/2025).

Bantuan perbaikan rumah diserahkan secara simbolis, oleh Bupati Kabupaten Minut Joune Ganda di Atrium Kantor Bupati.

Example 300x600

Dalam kegiatan penyerahan bantuan perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH), bantuan perbaikan rumah korban bencana.

Dan penandatangan perjanjian kerjasama Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TJSLP) atau Corporate Social Responsibility (CRS).

Antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minut dengan pimpin tujuh perusahaan pelaksana perbaikan RTLH.

Menurut Kepala Dinas Perkim Kabupaten Minut Donald Tintingon, kegiatan ini mendukung astha cita ke 6 Presiden RI Prabowo Subianto.

Tsntang program Nasional 3 juta rumah dalam rangka memutus transmisi kemiskinan.

Kemudian melaksanakan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Minut, Joune Ganda dan Kevin W Lotulung (JGKWL), yaitu “Minahasa Utara hebat melalui penguatan transformasi sebagai hub logistik yang maju dan berkelanjutan.

“Saat ini masih ada 2.625 RTLH di Kabupaten Minahasa Utara,” kata Kadis Perkim Donald Tintingon saat menyampaikan laporan, Rabu (3/9/2025).

Ia menjelaskan, dari total 45 warga yang mendapat bantuan terdiri dari perbaikan 2 unit rumah korban bencana di Desa Watudambo dan Tanah Putih.

Mereka mendapat bantuan perbaikan Rp 25 juta, lalu perbaikan 35 unit RTLH tersebar diseluruh kecamatan yang bersumber dari APBD Kabupaten Minut, setiap penerima dapat bantuan Rp 20 juta.

Dan perbaikan 8 unit RTLH yang akan dilaksanakan oleh 7 perusahaan mitra melalui TJSLP/CSR.

Kegiatan ini merupakan inovasi dan terobosan pemkab Minut ditengah efisiensi anggaran dan kondisi keuangan daerah yang terbatas.

“Kami mencoba menggandeng perusahaan yang ada di Minahasa Utara untuk dapat memberikan bantuan perbaikan RTLH, dan puji syukur ada 7 perusahaan yang bersedia memberikan bantuan dan dukungan tanpa melibatkan APBD,” kata dia.

Bupati Minut Joune Ganda dalam keterangannya bilang, program ini berdasarkan informasi dari Balai Penyedia Perumahan dan Kawasan Permukiman Sulawesi 1, Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman.

“Kabupaten Minahasa Utara merupakan daerah yang pertama di Provinsi Sulawesi dan Maluku yang melaksanakan inovasi ini,” kata Bupati Minut Joune Ganda.

Program ini oleh Dinas Perkim, mengambil branding inovasi dengan nama “INSPIRASI” atau inovasi pembiayaan stimulan rumah swadaya Minahasa Utara.

Selajutnya skema kolaboratif akan ditindaklanjuti dengan peraturan Bupati sehingga kegiatan ini bisa berkelanjutan setiap tahun ada perusahaan yang memberikan bantuan perbaikan RTLH.

Bupati Joune juga memberikan piagam penghargaan dan ucapan terima kasih ke tujuh perusahaan, yaitu:

1. PT. MSM 2 unit

2. PT. KHARISMA TIGA PUTRI 1 unit

3. PT. CHERRY KASIH ABADI 1 unit

4. PT. VIOLA PUTRI MANDIRI 1 unit

5. PT. KARYA PUTRA KAWANUA 1 unit

6. PILAR ANDALAN LESTARI 1 unit

7. MANADO MAJU 1 unit

banner 325x300
banner 120x600
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *